Date:

Share:

Mengasah Kemampuan Berbahasa Dengan Kegiatan Fathu-L-Mu’jam

Related Articles

RIMBO PANJANG – Pondok Modern (PM) Darussalam Gontor Putri Kampus 7 Kembali ikuti rentetan acara tahunan yang sudah menjadi rutinitas kegiatan Gontor yaitu Fathu-l-Mu’jam bagi siswi Kelas 5 KMI sebagai bekal mereka dalam mengasah kemampuan berbahasa baik bahasa Arab dan Inggris di saahatu-t-taasyi, Sabtu (29/10/22) Pagi.

Kegiatan ini dihadiri oleh bapak wakil pengasuh PMDG Putri Kampus 7 Al- Ustadz. Drs. K.H. Muhammad Ma’ruf Chumaidi, bapak wakil direktur Al- Ustadz. Muhammmad Jamaluddin, M.Pd.I, seluruh siswi kelas 5, serta para azatidz dan ustadzah pembimbing.

Pembukaan ini merupakan awal dan persiapan dari kegiatan Fathu-l-kutub, Fathu-l-Mu’jam akan dilaksanakan selama seminggu kedepan sebagai pengarahan tata cara pelaksanakan kegiatan dan pengetahuan akan kemampuan siswi kelas 5 dalam menggunakan munjid, oxford  dan mu’jam mufaros.

Pada kesempatan kali ini Bapak Wakil pengasuh menyampaikan nasihat bahwa kegiatan ini adalah kegiatan untuk mengasah kemampuan berbahasa baik bahasa Arab dan Inggris yang selama ini selalu dipakai dalam kegiatan sehari- hari baik didalam kelas ataupun diluar kelas. Ruhama

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles