KAMPUS 2 – “ Sebaik-baiknya teman duduk pada setiap waktu adalah buku ” merupakan salah satu kata bijak yang diajarkan pondok kepada seluruh santri-santrinya. Mengapa buku? Karena buku adalah jendela dunia dan sumber ilmu pengetahuan. Dan dengan mambaca buku akan menambah wawasan dan membuka pikiran sang pembaca. Dan itulah yang dilakukan oleh Gontor kepada seluruh santrinya, budaya membaca buku.
Alhamdulillah pada hari selasa (4/10), Gontor Kampus 2 resmi membuka perpustakaan Darul Kutub untuk para santri. Perpustakaan yang bertempat digedung Riyadh lantai 2 ini buka setiap jam istirahat dan sore hari. Walaupun koleksi buku yang tersedia masih seadanya, namun tetap ramai oleh pembaca. Dan bukan hanya anak-anak saja yang berminat membaca, tetapi beberapa guru juga ada yang menyempatkan untuk mengunjungi perpustakaan tersebut.
Jumlah buku yang sedikit bukan berarti tidak berkembang, tetapi akan terus menjadi lebih baik kedepannya. Buku-buku yang tersedia merupakan buku bacaan menarik tentang sejarah keislaman, sains, tokoh-tokoh besar Islam, buku motivasi, dan tentang pengetahuan lainnya. Kebanyakan dari bacaan tersebut dilengkapi dengan gambar yang menarik, ini bertujuan agar para santri tidak bosan dalam membacanya.
Semoga dengan terwujudnya perpustakaan kecil ini, dapat menambah minat baca santri dan dapat menopang rasa ingin tahu mereka tentang pengetahuan yang baru. Lain kata, mari yang ingin menambah amal jariyah dengan menyisihkan sedikit harta untuk diwakafkan keperpustakaan ini kami menerima dengan senang hati. Bantuan donasi apapun yg akan anda berikan untuk perpustakaan ini akan kami sampaikan dalam bentuk yang dapat memajukan kualitas belajar maupun keislaman para santri, para calon pemimpin bangsa, dan in sha a Allah akan menjadi berkah, Aamin.fian