Date:

Share:

Senam Masal Jaga Kebugaran Santri

Related Articles

DARUSSALAM – Demi menjaga kesehatan dan kebugaran santri, pada Jum’at (31/10) lalu segenap santri Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Pusat melakukan senam pagi secara masal. Senam ini dilaksanakan di lapangan hijau PMDG yang terletak dibelakang Gedung Indonesia, yang juga merupakan asrama santri dan pusat kegiatan keorganisasian Organisasi Pelajar Pondok Modern (OPPM). Kegiatan senam masal ini diikuti oleh seluruh santri kelas 1–6 Kulliyatu-l-Mu’allimin Al-Islamiyah (KMI). Adapun petugas instruktur senam masal ini merupakan kumpulan santri yang tergabung dalam sebuah Kursus Persatuan Senam Darussalam atau disingkat Persada. Para pertugas ini terdiri dari santri kelas 2–6 KMI yang dinilai telah lancar dan lihai dalam berolah gerakan.

Kegiatan senam masal ini diadakan sekali dalam satu semester, sebagai selingan lari pagi yang biasa dilakukan seminggu 2 kali. irba

Popular Articles