Date:

Share:

Bapak Pengasuh: Ujian ini adalah Jihad

Related Articles

Kampus 2 – Dengan berakhirnya masuk kelas bagi seluruh siswa KMI, maka berakhir juga pembelajaran sehari-hari didalam kelas. Berganti dengan kegiatan ujian, yang pelaksanaannya tidak kalah penting dengan kegiatan masuk kelas. Maka bukan berati kita dalam keadaan kosong, melainkan berganti dengan pekerjaan lain yang sama pentingnya.

Pengarahan Bapak Pengasuh pada pembagian tugas ujian lisan awal tahun
Pengarahan Bapak Pengasuh pada pembagian tugas ujian lisan awal tahun

Dan segala kegiatan yang akan dilaksanakan di Gontor diawali dengan pengarahan. Maka pada senin malam (07/11) diadakan pengarahan bagi seluruh penguji ujian lisan dari bapak guru dan siswa akhir KMI. Bagi bapak guru pengarahan bertempat di  gedung Riyadh sedangkan bagi siswa akhir KMI bertempat di Masjid Jami’. Pengarahan ini dilaksanakan untuk menjelaskan kepada seluruh penguji kewajiban-kewajiban apa yang harus dilaksankan dalam ujian lisan ini. Selain itu, pengarahan ini juga dimaksudkan untuk mendengarkan pengarahan dan nasehat dari bapak pengasuh.

“ Ujian ini dilaksanakan untuk mengetahui seberapa sukses seorang guru dalam mengajarkan materi yang diampunya dan untuk mengevaluasi pembelajaran setengah tahun kebelakang ” pesan bapak pengasuh. “ maka dengan datangnya ujian ini menjadikan kita lebih intensif lagi dalam mengawasi belajar santri dari sebelumnya, bukan malah sebaliknya ” tambah beliau.

Dalam ujian ini bukan hanya fikiran saja yang dibutuhkan, tetapi hati dan perasaan pun dalam keadaan kerja keras yang diwujudkan menjadi gerakan. Karena ujian ini adalah pekerjaan besar.bhiel

Popular Articles