Date:

Share:

Gema Takbir Iringi Penyembelihan Hewan Qurban

Related Articles

Siswa Kelas 6 Bergotong-royong Menguliti Kambing
Siswa Kelas 6 Bergotong-royong Menguliti Kambing

Gontor 2- Usai menunaikan Shalat Ied di masjid Jami’ Gontor 2, para guru dan siswa akhir KMI yang tidak terlibat dalam perlombaan vocal group antar kelas bergegas menuju tempat penyembelihan hewan qurban yang bertempat di lapangan belakang gedung Palestina.

Kepanitian qurban yang dikepalai oleh Ust. Hafidzul Furqon dan Ust. Hariyadi Abdillah tersebut telah mempersiapkan segala kebutuhan untuk penyembelihan jauh-jauh hari. Usai perkumpulan malam takbiran Hari Idul Adha, para guru dan kelas 6 mengadakan kumpul koordinasi terakhir sebelum hari-H. Ada 8 bagian penting yang dibentuk guna mensukseskan acara tersebut. Yaitu bagian penyembelihan, pengulitan, pemotongan daging dan tulang, jeroan, penimbangan, pengasahan pisau, dan distribusi. Seluruh bagian tersebut dikontrol oleh para guru senior Gontor 2.

Pukul 08.00 WIB prosesi penyembelihan hewan qurban sudah dimulai. Sapi dari

Bagian Penimbangan Menimbang Berat Daging Sapi
Bagian Penimbangan Menimbang Berat Daging Sapi

siswa akhir KMI dan musyrif kelas 6 menjadi sapi perdana yang disembelih. Sapi yang bernilai 24 juta tersebut disembelih oleh Ust. H. Zaini Hasan. Tahun ini jumlah hewan qurban yang diperoleh oleh panitia sejumlah 15 Sapi dan 26 kambing. Selain untuk konsumsi dalam pondok, daging qurban yang telah dikemas dan siap edar didistribusikan kepada para masyarakat desa sekitar pondok. Sebagian lainnya diberikan kepada para pemohon hewan qurban baik dari yayasan yatim piatu ataun musholla-musholla binaan Gontor.

Hewan qurban yang didapatkan oleh panitia qurban tersebut berasal dari hasil kolektif para santri, sebagian santri dan wali santri yang berqurban pribadi,  dan dewan guru Gontor 2. Momen Idul Adha menjadi salah satu wadah untuk melatih santri belajar berqurban.

 

Ust. David Agung P., S.H.I Menyerahkan Daging Qurban Kepada Masyarakat
Ust. David Agung Prasetyo., S.Pd.I Menyerahkan Daging Qurban Kepada Masyarakat

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles