Date:

Share:

GMF: Gali Potensi Musik Mahasiswa Guru Gontor

Related Articles

DARUSSALAM – Graduated Music Festival (GMF) merupakan kegiatan tahunan di Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG). Kegiatan yang diikuti oleh Mahasiswa Guru Gontor ini bertujuan untuk menggali potensi Mahasiswa Guru dalam bidang seni musik. Halaman Gedung Al-Azhar yang menjadi pusat lokasi kegiatan ini dipadati oleh seluruh santri dan guru pada Jum’at Pagi (4/3). Sebuah Background yang didesain secara apik dan menarik menjadikan kegiatan ini lebih semarak.

Kegiatan ini juga menjadi ajang kompetisi setiap peserta yang terdiri dari setiap angkatan guru Gontor. Dimulai dari angkatan tahun pertama sampai dengan angkatan tahun keenam. Penampilan setiap angkatan juga akan dinilai oleh juri GMF ini. Mereka adalah; Al-Ustadz Rif’at Husnul Ma’afi, Al-Ustadz Aris Helmy Hulaimi, dan Al-Ustadz Hasan Muttaqin. Turut hadir pula dalam kegiatan ini Bapak Pimpinan PMDG: K.H. Hasan Abdullah Sahal dan K.H. Syamsul Hadi Abdan.

Adapun Lagu-lagu yang ditampilkan dalam GMF ini merupakan lagu-lagu Islami. Dan tidak sama sekali menampilkan lagu yang tidak sesuai dengan alam pendidikan Gontor. Tampil sebagai juara dalam GMF ini; Juara 1; Guru Angkatan Tahun ke-2, Juara 2; Guru Angkatan Tahun ke-5, dan Juara 3; Guru Angkatan Tahun ke-6.

Dalam kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang kompetisi. Tetapi, untuk membangun nilai-nilai kebersamaan dalam mengembangkan seni musik di PMDG, ujar K.H. Hasan Abdullah Sahal saat membuka GMF ini.aflah19

Popular Articles