Date:

Share:

UJIAN YANG DINAMIS

Related Articles

Al Ma’hadu la yanaamu abadan, setelah berakhirnya ujian lisan di siang hari 14/12, menyusul berikutnya Taujihat wa- l – irsyadat wa Tauziu-l-a’mal Li-l-imtihan At-tahriri (Pengarahan Dan Pembagian Tugas Ujian Tulis) pada malam hari (14/12) dan  keesokan harinya(15/12). Pengarahan ini diikuti oleh seluruh asatidz, ustadzat, dan santriwati kelas enam .

Bertempat di pelataran gedung Damaskus pengarahan yang disampaikan oleh Al-Ustadz Suwarno TM, S.Ag  memuat bahwa ujian ini merupakan daya ukur untuk mengetahui sampai dimana kemampuan anak didik, sampai dimana kemampuan guru memberikan ilmu kepada anak didik kita.  Disamping itu juga  merupakan amanah dari bapak kyai untuk mewakili beliau-beliau kerena beliau belum mampu untuk melihat semua santriwati dalam ujian mereka, maka dengan diwakili oleh para ustadzah dan kelas enam bapak kyai dapat mengetahui sampai dimana kemampuan mereka. Dilanjutkan dengan pengarahan oleh Al-Ustdaz Muhamad Fauzi,M. Pd yang berisi tetang tata cara mengawas ujian tulis yang baik dan benar.

Merupakan suatu kehormatan bagi seluruh asatidz, ustadzat dan seluruh santriwati kelas enam Gontor Putri 1 maupun Gontor Putri 2 dengan kedatangan kyai kami pada senin pagi 15/12, Al-Ustdaz KH. Hasan di Abdullah Sahal dalam pengarahan ini. Dalam pengarahannya beliau berpesan bahwa pengarahan ini bertujuan agar seluruhnya paham akan aturan dalam ujian sehingga terciptalah ujian yang dinamis. Semua tugas yang diberikan dalam ujian ini sama derajatnya tidak ada yang lebih afdhol dari yang lain, penjaga ujian tidaklah lebih afdhol  dari penjaga gerbang dan sebaliknya jika tidak diniati dengan rasa ikhlas lillahi ta’ala. Semua tugas yang dibagikan memiliki satu tujuan yang sama yaitu jihad dan ibadah untuk menciptakan ujian yang dinamis.LA

pengarahan untuk ujian pagi
pengarahan untuk ujian pagi
pengarahan untuk ujian pagi (2)
pengarahan untuk ujian pagi (2)

Popular Articles