Date:

Share:

99% Santri Gontor Berdisiplin, Datang Tepat Waktu

Related Articles

Darussalam- Senin Pagi (25/6) saat Upacara Pembukaan Tahun Ajaran Baru Kiai Hasan menyatakan bangga dengan santri tahun ini. Tahun ini, 99% santri Gontor berdisiplin waktu, datang sesuai ketentuan kedatangan, yaitu pada hari Ahad sebelum bel berbunyi jam 12 malam. Dari 4 ribuan santri hanya 46 santri yang belum datang, dan kemungkinan punya udzur tertentu.

Pimpinan Pondok sangat bersyukur, karena semua rentetan kegiatan pra-penyambutan santri berjalan lancar. Semua sektor bersinergi, aktif, menyukseskan program pondok ini. Dalam kesempatan ini Direktur menyampaikan pesan kepada santri lama agar segera menyelesaikan persyaratan dan perlengkapan untuk menghadapi tahun ajaran baru ini. Bagi santri pindahan agar segera beradaptasi, setiap tempat pasti ada perbedaannya. Bagi seluruhnya agar langsung menyatu dengan suasana pendidikan Gontor. “Masuklah Gontor secara total, jangan sampai ada yang tertinggal, terculik (hatinya) di rumah.” Ingat Pak Direktur.  AaRum

Popular Articles