Date:

Share:

Aneka Ria Nusantara, Pemersatu Ragam Budaya Santri

Related Articles

 

DARUSSALAM– Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) merupakan suatu Lembaga Pendidikan yang telah dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Maka tidak heran jika para santri yang menuntut ilmu di PMDG berasal dari berbagai daerah yang memiliki aneka ragam kebudayaan.  PMDG mempunyai cara tersendiri untuk menyatukan keanekaragaman budaya para santrinya. Salah satunya, dengan mengadakan suatu pentas seni yang menampilkan aneka ragam tari-tarian tradisonal yang dikemas dalam suatu acara bernama Aneka Ria Nusantara.

Acara ini diadakan pada hari Sabtu (3/7), di Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM). Acara dibuka oleh Al-Ustadz H. Husni Dzahaby, Lc. Dalam sambutanya, Ustadz Husni menyampaikan bahwa Aneka Ria Nusantara merupakan acara yang sangat penting untuk diadakan, acara ini mengajarkan kepada para santri agar dapat melihat indahnya kebersamaan dalam keberagaman.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penampilan tari-tarian tradisional dari setiap daerah atau konsulat. Di antara konsulat yang ikut tampil dalam acara ini adalah, Konsulat Surakarta-Jogjakarta yang menampilkan Campur Sari, Konsulat Ponorogo dengan Tarian Reog Ponorogo, Konsulat Bali-Nusa Tenggara dengan Tari Kecak, dan konsulat lainnya yang menampilkan tarian khas daerah mereka.

Hingga akhir acara, semuanya berjalan dengan baik dan lancar Hal ini tidak terlepas dari kedisiplinan para panitia kelas 3 intensif dan kelas 4 dalam menyelenggarakan acara tersebut. Aneka Ria Nusantara bukanlah sekedar pentas seni biasa, tetapi ia mempunyai maksud tertentu agar para santri dapat menghargai perbedaan di antara mereka. Seluruh acara dan kegiatan apapun yang ada di PMDG, bertujuan untuk mendidik agar para santri bisa menjadi perekat umat di masa yang akan datang. Ro’id

Popular Articles