Date:

Share:

Fastabiqul Khoirot dalam LP3 Gontor 2

Related Articles

Salah Satu Perlombaan Ketangkasan di LP3 Gontor 2
Salah Satu Perlombaan Ketangkasan di LP3 Gontor 2

Kampung Damai-“Taharrak Fainna Fil Harakati Barakah” yang artinya bergeraklah karena dalam gerakan terdapat berkah”, merupakan salah satu landasan normatif Gontor dalam melaksanakan berbagai kegiatan. Kali ini, giliran Bagian Koordinator Gerakan Pramuka mengadakan suatu acara di bidang kepramukaan yang bertajuk Lomba Penggalan dan Penegak atau yang lebih familiar dengan sebutan “LP3 Gorda”. Para pesertanya tidak lain adalah pasukan khusus (pasus) dari setiap GOT.

Diawali dengan pembukaan pada hari Sabtu, 30 Agustus 2014 oleh Ust. Rifqi Fachrian, S.Pd.I selaku staf MABIKORI. Selama 4 hari, para peserta tinggal di tenda yang bertempat di lapangan hijau Gontor 2. Beragam kegiatan yang telah disiapkan oleh panitia berjalan dengan baik. Kegiatan yang diadakan perdana di Gontor 2 tersebut meliputi

Penampilan PERSADA Ketika Malam Api Unggun
Penampilan PERSADA Ketika Malam Api Unggun

perlombaan-perlombaan skill seperti semaphore, morse, menaksir, dan lain lain. Dan game-game ketangkasan seperti cerdas cermat antar GOT, panco, lempar guling, sepak bola air, dan lain sebagainya.

Usai melaksanakan hiking pada hari akhir perkemahan, para peserta LP3 mengadakan malam api unggun gembira yang diramaikan oleh penampilan-penampilan dari para santri dan dewan guru Gontor 2. Tampil sebagai juara umum yaitu GOT 1 dan juara favorit yaitu GOT 9.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles