Date:

Share:

H. Ida Farida Fauzi Beri Pelatihan Membuat Roti

Related Articles

KARANGBANYU – Badan Wakaf Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) telah memberikan mandat kepada Ibu H. Ida Farida Fauzi untuk menjadi pengawas kualitas produksi unit usaha PMDG, khususnya produksi roti.

Demi melaksanakan mandat yang diemban, Bu Ida Farida yang merupakan istri Al-Ustadz K.H. M. Nasir Zein, Lc., MA. melaksanakan kunjungan ke unit usaha pabrik roti yang dimiliki PMDG, di antaranya Heelwa Bakery milik PMDG Putri Kampus 3.

Melihat kualitas produksi roti yang masih bisa ditingkatkan, Bu Ida Farida memberikan pelatihan pembuatan roti. Termasuk di dalamnya, beliau memberikan tip dan trik agar tekstur rotinya bisa lembut dan kelembutannya bertahan lama.

Proses penakaran bahan roti tawar sebelum dioven

Kamis (30/9), Ibu H. Ida Farida Fauzi mengajarkan tim Heelwa Bakery dan beberapa ustadzah tentang cara membuat banana roll, brownis kukus, dan roti tawar. Para peserta yang berjumlah 16 orang terbagi menjadi 3 kelompok. Usai Bu Ida Farida memeragakan caranya, tiap kelompok kemudian berlatih untuk mempraktikkannya.

Harapannya, teknik yang diajarkan beliau dapat diterapkan oleh Heelwa Bakery saat proses produksi roti. Sehingga kualitasnya dapat meningkat dan kemampuan staf Heelwa Bakery pun bisa berkembang. Zyakila

Popular Articles