Gontor– Dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi tournament sepak bola 90th Gontor, Persatuan Olahraga Mahasiswa Darussalam (Pormada) cabang sepak bola, mengadakan latih tanding di kota Magelang pada hari Rabu–Kamis (9-10/2). Setelah mendapatkan persetujuan dari Pimpinan Pondok, K.H. Hasan Abdullah Sahal, sebanyak 15 orang anggota Pormada fc berangkat menuju Magelang pada Selasa (9/2) Siang hari. Dan rombongan tiba di Magelang pada malam hari.
Dalam latih tanding kali ini, Pormada fc mengadakan uji tanding melawan klub Putra Mandiri Magelang di Stadion Moch. Soebroto. Selama 2 kali 45 menit pertandingan berlangsung dimulai pada pukul 15.00 WIB. Setelah 90 menit pertandingan berlangsung, Pormada fc harus mengakui ketangguhan tim tuan rumah dengan skor 0-3.
Pada pukul 19.00 WIB, rombongan langsung bertolak ke pondok guna mengikuti kegiatan pondok selanjutnya.brahma84