Date:

Share:

PSC Kelas 5 Tumbuhkan Kepercayaan Diri Segenap Santri

Related Articles

Para peserta Lomba Pidato tengah berpose bersama seluruh dewan juri usai pembagian hadiah.
Para peserta PSC di atas panggung usai pembagian hadiah bersama Dewan Juri

DARUSSALAM–Guna memotivasi dan menumbuhkan animo segenap santri terhadap kemampuan berorasi dan beretorika, melalui Bagian Pengajaran Organisasi Pelajar Pondok Modern (OPPM), Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) menyelenggarakan lomba pidato dua bahasa, Arab dan Inggris bagi siswa Kelas 5 Kulliyatu-l-Mu’allimin Al-Islamiyah (KMI). Kegiatan rutin tahunan PMDG yang bertempat di Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM) ini dikenal dengan Public Speaking Contest (PSC).

Dalam sambutannya saat membuka acara pada Ahad (16/2) malam tersebut, Ustadz Aris Hilmi Hulaimi menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk mendidik dan mengembangkan mentalitas santri-santri, baik bagi para peserta maupun bagi mereka yang menyaksikan dari bangku penonton. Dengan sportivitas tinggi, diharapkan setiap peserta berkompetisi dengan niat untuk berlomba-lomba dalam kebaikan.

Sementara itu, K.H. Hasan Abdullah Sahal, salah satu Pimpinan PMDG yang saat itu juga turut hadir, memberikan apresiasi kepada seluruh peserta atas keberanian dan kemampuan mereka berpidato.

Pada perlombaan yang berakhir tepat pada pukul 23.00 WIB ini, Kevin Damasa dari Kelas 5D berhasil meraih juara pertama kategori bahasa Arab, disusul Adhim Ardian dari Kelas 5D sebagai juara kedua dan Mahmud Ridho, siswa Kelas 5B, sebagai juara ketiga. Adapun para juara kategori bahasa Inggris adalah Bramantya Danan Jaya, siswa Kelas 5B yang berhasil meraih juara pertama. Sedangkan juara kedua dan ketiga secara berturut-turut berhasil dimenangkan oleh Nujhan dari Kelas 5G dan Irfandi dari Kelas 5H. Silakan menyaksikan sekilas videonya di tautan ini. sazza

Popular Articles