Madinah – Rangkaian perjalanan umrah keluarga Pondok Modern Darussalam Gontor hari, Jum’at, 26 Mei 2017 ini adalah ke Makkah, perjalanan ini dijadwalkan setelah dzuhur jam 14.00 (Waktu Madinah).
Memulai start dari Hotel Royal Inn semua jama’ah telah berpakaian ihram dan akan mengambil milad di Bir Ali, sesampainya disana semua jama’ah melakukan shalat 2 rakaat lalu menuju bis kembali dan melanjutaan perjalanan kembali menuju Makkah.
Perjalanan dari Bir Ali – Makkah kurang lebih menempuh jarak 430 Km atau perkiraan membutuhkan waktu 4 – 5 jam, dengan kondisi cuaca mencapai 46 derajat celsius.