Date:

Share:

Wajah Baru Markaz Khot Gontor 3

Related Articles

Darul Ma’rifat – إِنَّ اللَّهَ جَمِيلٌ يُحِبُّ الْجَمَالَ Sesungguhnya Allah Swt itu Maha-Indah dan menyukai keindahan. Begitulah Gontor mendidik santri yang bukan hanya pandai belajar dan mengaji .Tapi santri juga dididik untuk pandai berseni . Karena dengan seni hidup kita terasa lebih berwarna, dengan seni kita akan paham tentang indahnya kehidupan yang penuh warna – warni , lika liku , dan juga cobaan.

Pada hari ini (28/08/2020) Gontor Kampus 3 menjadi ajang pameran kaligrafi yang dibarengi dengan Acara Festival Musik Adam Show. Para santri tampak antusias dengan adanya pameran ini, dikarenakan banyaknya minat para santri terhadap kaligrafi.Adanya pameran ini sebagai dakwah kepada santri. Bahwasanya tulisan khot itu perlu dipelajari dan dilatih. Tidak semua santri yang memiliki tulisan bagus dan tidak semua tulisan bagus pun bisa dibaca ,karena itulah belajar khot itu penting, dan dalam belajar khot  tak memandang umur , banyak santri yang baru belajar ketika berada di kelas 5 , ada juga yang telah menjadi guru baru memulainya .

Untuk pembimbing markaz khot sendiri dari Guru berjumlah 7 orang,  Al-ustadz Diki Hasanuddin , Al-ustadz Shohib Setiawan , Al-ustadz Frengky Junanta , Al- Ustadz Hendi , Al-ustadz Credo Prasetyo , Al- Ustadz Zam-zam Al Qusairy , dan Al-ustadz Farhan Fauzan. Markaz Khot juga diramaikan dengan santri yang berjumlah 38 orang , kelas 1 Intensive berjumlah 10 orang , kelas 2 berjumlah 7 orang, kelas 3 berjumlah 5 orang, kelas 4 berjumlah 3 orang, kelas 3 intensive berjumlah 3 orang. Bagi anggota baru dimulai dari belajar huruf – huruf khot Riq’ah.

Untuk cara pendaftaran Markaz Khot tidaklah sulit , bagi yang menghajatkan diwajibkan untuk menulis surat permohonan kesiapan untuk belajar khot yang kemudian surat permohonan itu akan dilaporkan kepada pembimbing markaz khot, yang sekaligus surat itu menjadi bukti kesiapan untuk belajar khot ,karena sejatinya semua santri itu sebagai tholib ( orang yang meminta ) . Peminta ilmu kepada para  ustadz. Dalam pembelajaran tidak perlu takut karena semua yang belajar di markaz  belum memiliki tulisan yang bagus . Mereka semua masih belajar  dan berlatih, 1 Kunci untuk bisa menjadi seorang ahli kaligrafi yaitu istiqomah, istiqomah untuk terus berlatih , Ujar Al-ustadz Shohib saat wawancara.

Seni adalah sebuah kebohongan yang menyadarkan kita akan kebenaran   “. RaihanHusfi

Popular Articles