Karangbanyu- Sabtu (03/08) menjadi malam yang sangat bersejarah bagi Prominent Generation, Siswi Akhir KMI 2019 (439) sebagai penyelenggara Panggung Gembira tahun ini. Walaupun demikian, panggung gembira juga diikuti oleh Santriwati Kulliyatul Mu’allimat Al-Islamiyah Pondok Modern Darussalam Gontor Putri Kampus 3 dari kelas 1 sampai dengan kelas 4 yang jumlahnya kurang lebih 2000 santriwati.
Acara ini dibuka secara simbolis oleh Al-Ustadz H. Suwarno TM, S.Ag dengan pukulan Gendang dan bacaan Takbir. Tak hanya itu, acara-acara baru yang dihadirkanpun tak kalah menarik dan spektakuler, seperti : Move Step Resolution, Mistery Of Music, Shaodw in The Dark, Nusantara Up The Voice, Carnaval dan berbagai acara fantastis lainnya yang juga spektakuler, menarik perhatian asaatidz, ustadzaat dan anggota Darussalam, membuat mereka enggan untuk memejamkan mata sedetikpun.
“Menggelorakan Ghirah Islamiyah, Mencerdaskan Kehidupan Bangsa” itulah yang menjadi motto pagelaran seni yang diadakan di lapangan hijau. Panggung Gembira diadakan untuk membina dan membangun rasa persaudaraan yang tinggi serta Ukhuwah Islamiyah yang erat diantara santriwati, serta melatih mental dan moral santriwati terutama kelas 6 yang diamanati untuk merekayasa acara ini. Panggung Gembira dipanitiai oleh santriwati kelas 6 yang diketuai oleh Alya Zafira, Andi Naila dan Chyntia Bella. Dengan acara yang meriah, fantastis, spektakuler dan penuh dengan pendidikan, santriwati kelas 6 dapat menampilkan panggung gembira yang menakjubkan. Qurrotulaini