GONTOR—Setelah sekian lama Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) disibukkan dengan berbagai rentetan acara Khutbatul ‘Arsy, akhirnya rutinitas kembali berjalan seperti semula. Begitupun kegiatan belajar mengajar di Kuliyyatul Mu’allimin Al-Islamiyyah (KMI). Pada minggu ini KMI mengadakan Ulangan Umum Semester Pertama.
Ulangan Umum ini dimulai pada hari Sabtu (1/9) hingga Rabu (5/9). Sebagaimana kegiatan pondok yang lainnya, Ujian ini juga diawali dengan pengarahan yang disampaikan oleh Bapak Direktur KMI K.H. Masyhudi Subari, M.A. seusai shalat maghrib di Masjid Jami’ (31/8). Dalam pidatonya, Kiai Masyhudi menyampaikan agar para santri senantiasa menjaga kesehatan demi kelancaran tiap individu dalam menghadapi Muraja’ah ini.
Para santri harus bisa mengatur waktu mereka sendiri, seperti; waktu belajar, waktu istirahat, waktu makan, dan yang lainnya. Untuk santri baru diharapkan dapat langsung beradaptasi dengan miliu ujian di Gontor ini. Selama masa ujian, para santri tidak diperbolehkan untuk berolahraga di pagi hari demi mewujudkan miliu belajar dan menfokuskan diri untuk belajar dalam kurun waktu lima hari ini.
Setelah ulangan ini berakhir, para santri dapat mengukur sejauh mana kemampuan mereka di seluruh mata pelajaran, sehingga mereka dapat meningkatkan potensi diri masing-masing dalam menghadapi Ujian Pertengan Tahun mendatang. Apabila nilai mereka di Ulangan ini memuaskan, itu berarti sudah setengah persiapan menuju Ujian Pertengan Tahun. Akan tetapi, jika nilai mereka ternyata kurang baik, berarti mereka harus berusaha lebih keras lagi. Faruq