Mantingan – Credible Generation Pondok Modern Darussalam Gontor Putri Kampus 1 melaksanakan Pagelaran Seni Panggung Gembira 6 2023 di Auditorium Gontor Putri Kampus 1 pada hari Rabu (6/7/2022). Panggung Gembira merupakan akhir rentetan acara Pekan Perkenalan Khutbatu-l-‘Arsy yang diselenggarakan oleh santriwati kelas 6 guna mengestafetkan nilai-nilai pondok kepada seluruh warga Darussalam melalui penampilan-penampilan kesenian. Berlimpah kurikulum ektrakurikuler terpupuk dalam acara ini. Rangkaian konsep yang menggambarkan kapasitas kelas 6 tahun ini seluruhnya tertuang dalam mahakarya, Panggung Gembira 6 2023, Credible Generation, dengan ikonnya “The Ocean”, bertemakan “Together We Grow, to the World We Show”.
Acara ini dihadiri oleh Bapak Wakil Pengasuh Pondok Modern Darussalam Gontor Putri Kampus 1, Al-Ustadz Mujib Abdurrahman, Lc., M.Ag., Bapak Wakil Direktur Kulliyyatu-l-Mu’allimat Al-Islamiyyah, Al-Ustadz H. Arif Irfanuddin, Lc., seluruh asatidz dan ustadzat, serta seluruh santriwati Darussalam. Acara dimulai dengan sambutan selamat datang oleh penampilan Marawis dan Tari Saman, lalu diikuti dengan Pembukaan MC dan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an. Selanjutnya, sambutan ketua Panggung Gembira 6 2023, Rasyiqah Maulidia Syam (6H/Jakarta), Putri Novianty Handayani (6E/Sumalia), dan Felinda Aurelia Faharada (6N/Malang), juga sambutan Bapak Wakil Pengasuh dan Bapak Wakil Direktur, lalu diteruskan dengan rentetan penampilan Panggung Gembira lainnya.
“Inilah pondok Gontor, berdiri sejak 1926 dengan pagelaran kesenian yang ditunjukkan untuk berdakwah, untuk menyampaikan pesan-pesan pendidikan Gontor,” ungkap Al-Ustadz Mujib Abdurrahman dalam sambutannya. Beliau juga mengingatkan pesan Bapak Kiai mengenai penampilan di Panggung Gembira yang harus to educate, terdidik dan mendidik, baik bagi mereka yang tampil maupun yang menyaksikan. Selanjutnya, to be elegant, penampilan harus rapi, elok, dan teratur, sehingga menjadi to entertain, menghibur. Dan yang terakhir, adalah to be enjoyed, bisa dinikmati. “Anak-anakku Credible Generation semuanya harus menikmati penampilan-penampilannya, dan kita semua juga harus menikmati penampilan-penampilannya, kesungguh-sungguhannya, kebersamaannya, dan kreatifitasnya,” pungkas beliau.
Malam itu, buah dari kerja keras santriwati kelas 6 2023 dalam mempersiapkan Panggung Gembira terbayar sudah. Kemegahan panggung dan keserasian dekorasi dengan temanya membuat seluruh penjuru Darussalam terkesima. Hal itupun yang membuat seluruh penonton antusias dan merasa terhibur dengan kemeriahan pagelaran seni ini. Acara ditutup dengan Flash Mob, dengan seluruh anggota Credible Genetarion menyanyikan jingle Panggung Gembira kelas 6 2023 yang berjudul “Together We Grow, to the World We Show”. Dari pagelaran seni Panggung Gembira ini, diharapkan kelas 6 2023, Credible Generation, dapat menjalankan amanahnya dalam membawa risalah pondok ini. Juga agar seluruh santriwati Darussalam memahami bahwasanya acara ini juga merupakan bagian dari pendidikan ekstrakurikuler yang terdapat di pondok. Aya