Date:

Share:

OLIMPIADE EKONOMI DAN HUKUM EKONOMI SYARIAH

Related Articles

Dalam rangka peningkatan kualitas mahasiswi khususnya mahasiswi fakultas syariah diselenggarakanlah kegiatan-kegiatan untuk mengukur kualitas tersebut melalui olimpiade ekonomi dan hukum ekonomi syariah. Disisi lain juga untuk mempersiapkan utusan-utusan yang akan dikirimkan untuk mengikuti olimpiade ekonomi dan hukum ekonomi syariah regional di kampus Siman, Ponorogo. Bersama-sama dengan kampus lainnya, dibawah coordinator Tim Media Informatika (TMI) Gontor Putri 2 juga menyelenggarakan seleksi utusan-utusan tersebut di Olimpiade yang di adakan di tiap kampus.

Acara berlangsung pada Jum’at () di sekitar aula Beirut dan beberapa ruang kelas di gedung Granada dengan cabang perlombaan seperti Akuntansi, statistic, business plan, master of economic and low, cerdas cermat ekonomi dan hukum, faroid,  firqotul mujtahid, debat dan yang lainnya. Serta hadir beberapa dosen dan wisudawati sebagai juri.

Selain terbatasnya jumlah mahasiswi di Gontor Putri 2, juga jumlah mahasiswi fakultas syariah yang tentunya lebih sedikit menjadi kendala keikutsertaan mahasiswa dalam mengikuti cabang perlomaan olimpiade tersebut, sehingga tiap orang mahasiswi fakultas syariah khususnya mengikuti 2 sampai 3 cabang perlombaan. Namun, hal tersebut tidak mengurangi antusias mahasiswi untuk tetap berusaha dimedannya masing-masing.

Menang atau kalah tidak lebih mahal dari harga mati pengalaman yang didapatkan oleh mahasisiwi dari aara olimpiadae ini. Aara ditutup dengan pembagian medali dan hadiah oleh Al-Ustadz H. Muhammad Fauzi, M.Ag dan Al-Ustadz Oemar Ardi Budi Laksana, S.Pd.I di aula Beirut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles