GONTOR–Di sela-sela kesibukan Pekan Perkenalan Khutbatu-l-‘Arsy (PKA), Panitia PKA Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) mengadakan Lomba Kekompakan Baris-berbaris antarrayon pada Jum’at (14/8) di depan Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM). Acara tahunan ini diadakan untuk melatih kreativitas santri, terutama dalam bidang baris-berbaris. Mengingat seorang pemimpin haruslah tegas, berdisiplin, dan berani.
Di bawah arahan staf Majelis Pembimbing Koordinator Harian (Mabikori), acara LKBB kali ini berjalan dengan baik. Sehingga tujuan utama pengadaan acara ini, melatih kedisiplinan santri, dapat teraih.
Juara lomba dibagi menjadi dua kategori. Kategori pertama adalah kibar yang diraih oleh rayon Saudi 1 lantai 2. Adapun kategori selanjutnya adalah shigor yang diraih oleh rayon Indonesia 2 lantai 2. biibmufassir
GONTOR–Ketua Dewan Mahasiswa (Dema) Kampus Pusat Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) resmi dilantik pada hari Jum’at (19/8). Pemilihan tahun ini lebih meriah dibanding tahun-tahun sebelumnya. Terlihat dari antusisas para mahasiswa maupun panitia yang begitu membara. Kendati demikian, acara tetap berlangsung serius dan rapi, sesuai dengan nilai dan sunah PMDG.
Inovasi baru panitia yang kiranya patut untuk diapresiasi adalah pembentukan tim sukses untuk masing-masing pasangan kandidat ketua. Sebagaimana tim sukses pemilihan umum yang ada, peran tim sukses dema ini juga memberi dukungan, bahkan kampanye pula kepada seluruh mahasiswa Universitas Darussalam (Unida) Gontor.
Hingga akhirnya, dua orang dari lima kandidat terpilih sebagai ketua dan wakil ketua. Mereka adalah Ustadz Irfan Zidni Maulidina dan Ustadz Mulya Ramadhan. Dengan terpilihnya ketua Dema kampus Gontor yang baru ini, amanat suci secara resmi berpindah tangan dari pengurus sebelumnya.
Semoga dengan bergantinya ketua Dema yang baru ini, segenap mahasiswa guru menjadi lebih giat dan rajin dalam menjalankan segala kewajibannya sebagai mahasiswa dan guru. sahir8
GURAH–Sebagaimana Kampus Cabang lainnya, Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Kampus 3 terus berupaya menjaga nilai dan sunah pondok. Pada Rabu (2/9), Kampus Cabang yang terletak di Desa Sumbercangkring tersebut mengadakan Apel Tahunan Khutbatu-l-‘Arsy. Dihadiri oleh salah seorang anggota Badan Wakaf, Drs. K.H. Akrim Mariyat sebagai utusan Pimpinan PMDG, beberapa guru senior PMDG Kampus Pusat dan Cabang, serta ribuan santri.
Berbagai barisan turut memeriahkan Apel Tahunan kali ini, diantaranya; Barisan Paskibra, Bhinneka Tunggal Ika, Konsulat, dll. Adapun beberapa penampilan yang disajikan meliputi; Penampilan Marching Band Gita Cakra Nada Ma’rifat (MB GCNM), Persatuan Senam Darul Ma’rifat (Persada), Tari Padang, Reog Ponorogo, dan Silat Asia Tenggara.
Hal ini sudah menjadi kegiatan wajib PMDG yang harus diadakan guna memperkenalkan dan memahamkan nilai-nilai dan filosofi pondok kepada segenap warga pondok. fuadfahmi
MAGELANG-Pekan Perkenalan Khutbatu-l-Arsy (PKA) di Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) Kampus 6 Magelang berlangsung dengan sangat meriah. Acara yang dilangsungkan pada Selasa (8/9) berlokasi di lapangan hijau kampus. Sebanyak 1.199 orang santri turut memeriahkan acara tahunan tersebut, baik sebagai peserta penampilan, baris-berbaris, hingga panitia pelaksana.
“Khutbatu-l-Arsy tahun ini extraordinary” ujar Ketua Yayasan yang mewakili pimpinan PMDG, H. Imam Shobari, S.Ag. saat menyampaikan pidatonya. Penampilan-penampilan yang ditampilkan sangat beragam, mulai dari tari Reog Ponorogo, Tari Padang, Tari Malulo, Tari Topeng Ireng, dll.
Diawali dengan barisan mobil-mobil pondok yang telah dihias rapi, lomba baris-berbaris santri antarkonsulat berlangsung meriah namun bermartabat.
Dilanjutkan dengan kuliah umum tentang kepondokmodernan oleh H. Imam Shobari di babak pertama. Mengingat tujuan dan orientasi pelaksanaan acara ini untuk menjadikan seluruh warga pondok mengerti dan memahami arti kepondokmodernan dengan baik dan benar. sahir8
GONTOR-Kegiatan Lomba Perkemahan Penggalang dan Penegak (LP3) merupakan salah satu dari rentetan acara Khutbatu-l-Arsy di Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG). Pada pelaksanaannya yang ke-28 kali ini, lomba tahunan tersebut mengambil tema “Kepramukaan membangun karakter perekat umat” dengan maskot burung angsa.
Acara yang diselenggarakan mulai hari Rabu–Senin, (2-7/9) ini dibuka oleh Ustadz Sutrisno Ahmad Dipl.A., wakil direktur Kulliyatu-l-Mu’allimin Al-Islamiyyah (KMI) di PMDG. Adapun peserta dalam perlombaan LP3 tahun ini berjumlah 42 kontingen Penggalang dan 38 kontingen Penegak dari seluruh Indonesia dengan total 780 orang.
Perlombaan disuguhkan dalam beberapa kategori; skill, ketangkasan, ketrampilan, kesenian, dan wawasan. Adapun beberapa lomba seperti; outbound, paint ball, memanah, sniper shoot, dan golf diadakan di salah satu objek wisata Magetan, yakni di Telaga Sarangan.
Karnaval Budaya (Topeng Ireng) oleh kontingen PMDG Kampus 6.
Hasil akhir penilaian tim juri Lomba Perkemahan Penggalang dan Penegak tahun ini adalah:
Juara penggalang: Juara 1 : Gontor 2, Juara 2 : Gontor 9, Juara 3 : Gontor 5, Juara Harapan 1 : Gontor 6, Juara Harapan 2 : Gontor 3, dan Juara Harapan 3 : 15089/01.
Juara Penegak: Juara 1 : Gontor 2, Juara 2 : Gontor 6, Juara 3 : Gontor 3, Juara Harapan 1 : 15089/15, Juara Harapan 2 : Gontor 5, Juara Harapan 3 : 15089/17.
Dan juara Umum adalah Gontor 2, dan Juara Favorit adalah 15089/01.
Diharapkan dengan diselenggarakannya kegiatan ini, Gontor dapat melanjutkan misi agungnya sebagai media pembentuk karakter ummat, seiring dengan tertanamnya jiwa kedisiplinan, kemandirian, dan kesederhanaan. sahir8
Seiring dengan datangnya Idul Adha 1436 H, dengan ini, kami Panitia Pelaksana Ibadah Qurban Pondok Modern Darussalam Gontor Tahun: 1436/2015, menerima penyaluran hewan Qurban bagi siapa saja yang berkenan untuk melaksanakan Ibadah Qurban di Pondok Modern Darussalam Gontor. Adapun spesifikasi harga hewan qurban yang kami sediakan adalah sebagai berikut:
1. Domba
Sedang : Rp. 1.500.000 – Rp. 2.000.000
Besar : Rp. 2.000.000 ke atas
2. Kambing
Sedang : Rp. 2.500.000 – Rp. 3.000.000
Besar : Rp. 3.000.000 ke atas
3. Sapi
Kecil : Rp. 14.000.000 – Rp. 17.000.000
Sedang : Rp. 17.000.000 – Rp. 20.000.000
Besar : Rp. 20.000.000 ke atas
Catatan:
Barangsiapa yang berkenan, agar menghubungi Contact Person:
Al-Ustadz Yus Arija Shobri. Telp: 082334801634
Batas waktu terakhir pendaftaran adalah Hari Ahad, 20 September 2015/6 Dzulhijjah 1436.
Pembayaran bisa dilakukan langsung di Kantor Staf Pengasuhan Santri atau melalui Rekening BNI 0149099158 (Pondok Modern Darussalam Gontor).
Demikian informasi yang dapat kami berikan, semoga dengan Ibadah Qurban ini kita dapat lebih mendekatkan diri dengan Allah SWT dan selalu mendapat ridha dari-Nya.
GONTOR–Terbayar sudah jerih payah perjuangan segenap siswa Kelas 5 Kulliyyatu-l-Mu’allimin al-Islamiyyah (KMI) dan para guru pembimbingnya. Kali ini, Drama Arena 590 Tahun Gontor berhasil memperoleh nilai “Sembilan”. Walau sempat akan ditingkatkan oleh Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) menjadi “Sembilan Koma Lima”.
“Drama Arena kali ini saya beri nilai Sembilan. Sebenarnya mau saya kasih nilai Sembilan Koma Lima, tapi kebanyakan. Jadi Sembilan saja ya.” Ucap K.H. Hasan Abdullah Sahal saat evaluasi umum bersama dewan juri.
Acara yang diselenggarakan pada Kamis malam (10/9) ini, dibuka secara resmi oleh salah seorang Kiai keturunan Trimurti PMDG, Kiai Hasan. Dengan mengusung tema “Dalam Ikatan Kebersamaan, Gontor Mengawal Umat Menuju Kejayaan Islam”, Drama Arena tahun ini diikuti oleh 573 orang siswa Kelas 5 KMI dan 53 orang guru pembimbing.
Sebanyak 51 acara dari berbagai kategori dikemas secara apik; kategori Bahasa, Musik, Tarian, Drama, Visual, dan Suara. Termasuk beberapa penampilan baru yang mampu memikat hati para penonton, seperti: Visualisasi Wushu, Tinikling Dance, Karinding Sunda, Levitation, Brain Gym, dan Tari Hanoman Obong.
Selain untuk memupuk kebersamaan, pendidikan karakter secara umum menjadi tujuan utama dalam pelaksanaan perhelatan akbar tahunan ini. Mengingat akan posisi pendidikan di PMDG yang lebih tinggi dibanding dengan pengajaran.
Para penonton sangat berantusias dan terhibur, baik keluarga maupun non-keluarga PMDG. Sering kali terdengar suara tepuk tangan meriah yang dibarengi dengan pekikan suara kagum dan terharu pada setiap atraksi.
Kiai Hasan saat menyampaikan evaluasi umum usai penutupan acara Drama Arena.
Hingga di akhir acara, pertunjukan Band yang memukau tampil sebagai penutup. Disusul dengan naiknya segenap kru dan panitia ke atas panggung Drama Arena. Lantas, Pimpinan PMDG, dibantu dengan dewan juri menyampaikan evaluasi dan nilai. B. Dasasta
K.H. Syamsul Hadi Abdan menginspeksi barisan Apel Tahunan PMDG Kampus 9, Lampung.
LAMPUNG–Tari Bedana sukses meriahkan penampilan Apel Tahunan Khutbatul ‘Arsy PMDG Kampus 9. Senin (7/9) bertempat di depan aula PMDG Kampus 9, Kalianda, Lampung. Tari Bedana merupakan tarian khas Lampung. Tarian ini menggambarkan kehidupan masyarakat Lampung yang harmonis, saling menyayangi, saling menghormati dan sangat menjunjung norma-norma agama.
Tepat pukul 07.30 waktu setempat 617 santri sudah bersiap dan berbaris rapi. Dengan mengenakan kemeja putih dan peci seluruh santri khidmat mengikuti Apel Tahunan Khutbatul ‘Arsy tahun ini. Apel berjalan lancar. Dan dilanjutkan dengan perfotoan guru-guru KMI.
Apel kali ini sangat spesial, karena dihadiri langsung oleh Pimpinan PMDG, K.H. Syamsul Hadi Abdan, dan beberapa guru senior dari Gontor Ponorogo. Setelah kunjungan beliau ke PMDG Kampus 8 di Way Jepara, beliau langsung menghadiri PMDG Kampus 9. Ini semua termasuk rentetan kunjungan Pimpinan PMDG ke Lampung.
Diantara berisan pada apel tersebut terdapat barisan bendera dunia. Dimana setiap santri membawa bendera negara-negara di dunia yang berbeda-beda. Melambangkan santri Gontor dapat berkiprah dimana saja. Aa Rum
BANYUWANGI–Pada Sabtu pagi (5/9), salah satu kampus Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) ke-5 melaksanakan Apel Tahunan dalam rangka Pekan Perkenalan Khutbatu-l-‘Arsy (PKA). Dari tempat penginapan, utusan Pimpinan PMDG, Ketua Umum PP IKPM Pusat H. Ismail Abdullah Budi Prasetyo, S.Ag. beserta rombongan tiba di Kampus yang terletak di ujung Timur Pulau Jawa tersebut pada pukul 06.50 WIB. Apel dimulai tepat pukul 07.00, dengan persiapan yang baik dan rapi. Dilanjutkan dengan beberapa penampilan dan parade barisan, lalu Kuliah Umum yang disampaikan oleh delegasi dari PMDG Kampus Pusat tersebut.
Selain alumni KMI Tahun 1984 itu, turut hadir Wakil Direktur KMI Pusat, H. Faris Sulistyo, Lc., Wakil Rektor Universitas Darussalam Gontor H. Setiawan Lahuri, M.A., dan salah seorang guru senior PMDG Aris Hilmi Hulaimi.
Dengan bermotokan “Teguhkan Shibgah Pesantren, Wariskan Nilai Islami”, PKA kali ini menanamkan kembali banyak nilai-nilai gontori yang patut di pertahankan. Termasuk keikhlasan, kebersamaan, dan pengorbanan para santri dan guru dalam menjalankan tugas masing-masing. Walau sulit, hal itu tidak menyurutkan tekad dan semangat seluruh warga pondok dalam menjalankan segala programnya. biibmufassir
GONTOR–Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) tidak henti-hentinya melahirkan manusia berkualitas dan berkarakter. Pada Kamis (27/8/2015) melalui Rapat Senat Terbuka dalam rangka Wisuda Sarjana Angkatan XV dan Pascasarjana Angkatan V, Universitas Darussalam (Unida) Gontor melahirkan 326 orang sarjana muda. Acara yang bertempat di Balai Pertemuan Pondok Modern (BPPM) ini, dihadiri oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi Republik Indonesia, Bapak Prof. drh. Aris Junaidi, Ph.D.
Seluruh peserta Wisuda saat menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Selain itu, seluruh keluarga PMDG dan beberapa anggota Badan Wakaf juga turut hadir dalam acara tahunan itu. Dimulai dengan sambutan dari Dirjen Aris, lalu Rektor Unida Gontor Prof. Dr. Amal Fathullah Zarkasyi, M.A. Kemudian sambutan dari wakil wisudawan, pengumuman kelulusan, dan pembacaan ikrar janji sarjana. Sebagai penutup, Pimpinan PMDG, K.H. Hasan Abdullah Sahal turut menyampaikan pidatonya. Dalam pidatonya, beliau berharap seluruh peserta wisuda dapat mengamalkan ilmu yang telah mereka pelajari dengan baik, serta dapat mengabdi kepada masyarakat kelak.Sand88