Date:

Share:

Pagelaran Seni Drama Arena 52020

Related Articles

Gemerlap formasi bintang menghiasi sang malam, menjadi saksi bisu atas jihad mereka, demi mensukseskan acara ini – Drama Arena. Senin, 5/8/19 – penghuni kampung nan damai berbondong – bondong untuk menyaksikan acara ini, seluruh pasang mata menanti – nanti performa santriwati kelas 5. Kilau lighting dan alunan melodi kala itu pun tak kan pernah absen demi serta mertanya dalam pagelaran seni Drama Arena 5’2020.

Choir Drama Arena 2020

Dengan bermottokan “Dari Gontor kami mempersatukan kekuatan demi kedamaian bangsa dan negara,” pagelaran seni ini merupakan salah satu rentetan acara Khutbatu-l-‘Arsy di Pondok Modern Darussalam  Gontor. Drama Arena adalah pagelaran seni dan drama siswi kelas 5 KMI, dengan drama sebagai suguhan utamanya dipadu dengan acara-acara menghibur serta mendidik yang bernafaskan Islami. Demi saling mengenal lebih dalam satu sama lain, memperat Ukhuwah Islamiyah, mengembangkan kreativitas santriwati, dan menyebarkan nilai-nilai Islami yang telah ditanamkan sejak dini.

Di lain sisi, kreatifitas santriwati diapresiakan disini. Dengan nuansa Police yang nampak dari segala sudut atribut, kelas 5 tahun ini membuktikan hal itu. Busana ala polisi serta mobil polisi adalah ikon yang dominan dari tema Drama Arena tahun ini.

 “Semoga dengan kesuksesan acara ini, dapat menyebarkan keberkahan untuk kesuksesan acara-acara pondok kedepannya” tutup Bapak Wakil Pengasuh. WANDA

Popular Articles