Date:

Share:

Pengarahan Pengawas Ujian Tulis: Perketat Pengawasan Demi Mencegah Kecurangan

Related Articles

RIMBO PANJANG – Tujuh hari masa ujian lisan telah berlalu dengan segala suka dukanya. Namun, ujian masih berlanjut. Ujian tulis telah menanti para santriwati. Mereka akan menghadapi ujian tulis selama 11 hari, terhitung sejak hari Selasa (22/10) hingga Senin (4/10).

Siswi Akhir KMI yang terlibat mengawas ujian bersama para ustadzah perlu mendapatkan pengarahan mengenai tata cara mengawas yang baik dan benar. Al-Ustadz M. Jamaluddin, M.Pd.I., wakil direktur KMI pada Kamis malam (18/10) memberikan pengarahan secara detail tentang mengawas kepada segenap guru dan Siswi Akhir KMI. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kecurangan selama ujian. Karena kecurangan merupakan aib pendidikan.

Dalam nasihatnya, Al-Ustadz M. Ma’ruf Chumaidi, wakil pengasuh Gontor Putri Kampus 7 menekankan bahwa segala tugas harus dilaksanakan dengan niat lillah. Bila tugas mengawas tidak dilandasi niat ikhlas lillah, maka yang didapat hanyalah lelah. Mengawas akan menekan tindak kecurangan, dengan begitu kita telah membantu proses pendidikan. Farouq

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles