RIMBO PANJANG – Pondok Modern (PM) Darussalam Gontor Putri Kampus 7 kumandangkan gema takbir dengan berkeliling menggunakan mobil pick up hitam untuk meramaikan dan memeriahkan suasana hari raya idul fitri di pondok nan damai ini, di PMDG Putri Kampus 7, Kamis (20/4/23), Malam.
Canda, tawa, kebahagiaan serta kemenangan terlihat jelas dari raut wajah ekspresi para siswi akhir KMI, walaupun tak dapat merayakan hari raya bersama sanak saudara di rumah, itu tidak menjadi penghalang bagi mereka untuk tetap bersemangat dalam menyambut hari raya idul fitri.
Dengan seluruh kekreatifitasan serta keceriaan, mereka menggunakan atribut dan melafalkan lafadh takbir dengan penuh semangat. Usai takbir keliling, acara dilanjutkan dengan sambutan bapak wakil direktur dan diakhiri dengan pertunjukan marawis yang menambah kemeriahan malam takbiran. Nasywa