Date:

Share:

Ujian Lisan Dimulai, Para Mujahidah Kembali Berjuang

Related Articles

RIMBO PANJANG – Pondok Modern (PM) Darussalam Gontor Putri Kampus 7 Riau mengadakan ujian lisan untuk siswi kelas 1-5 selama 10 hari, Ahad – Rabu (20/2/22 – 2/3/22). Pelaksanaan ujian ini sesuai dengan arahan, nasehat, dan intruksi Direktur Pusat Kulliyyatul Mu’alliminal Islamiyyah (KMI), tidak boleh bergeser sedikit pun, Kamis (17/2/22).

PM Gontor Putri Kampus 7 melaksanakan Ujian Lisan di 44 ruangan kelas yang bertempat di Gedung Baru 2, 3, 4, 5, 6 dan Gedung Palestina lantai 2. Dalam Ujian ini, para santriwati menghadapi tiga materi pelajaran yang diujikan seperti; Materi Bahasa Arab, Bahasa Inggris, dan Al Qur’an.

Menghadapi Ujian Lisan, santriwati akan dituntut untuk segera menyiapkan diri semaksimal mungkin. Materi-materi pelajaran yang ada pun harus; dibaca, dipahami, dan dihapalkan. Kerena beberapa materi di Ujian Lisan, akan diujikan kembali dalam bentuk soal Ujian Tulis. Tegar

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles