Date:

Share:

Kemeriahan Gebyar Seni Darussalam Hadirkan Susana Berbeda

Related Articles

RIMBO PANJANG – Pondok Modern (PM) Darussalam Gontor Putri Kampus 7 adakan Gebyar Seni Darussalam (GSD) yang merupakan salah satu pagelaran seni yang dimotori oleh siswi kelas 4 dan 3 instensif untuk meningkatkan kekompakan diantara mereka dan kreatifitas serta inovatif dalam berfikir dan mengatur acara yang megah ini, dilapangan utama, Sabtu (3/12/22), Malam.

GSD sebagai media pengenalan pondok kepada seluruh siswi akan berharganya kebudayaan dan seni yang bersifat menghibur dan layak untuk ditampilkan oleh siswi kelas 4 dan 3 intensif dan ditonton oleh siswi PMDG Putri Kampus 7. Acara yang dihadiri oleh bapak wakil pengasuh dan beberapa tamu undangan dari IKPM serta para alumni yang ikut hadir mendukung acara ini. Acara yang dikemas sedemikian rupa dengan tema “save the world” mampu menghipnotis para penonton, walaupun rintikan hujan menjatuhi mereka.

Acara dimulai dengan marawis dan dilanjutkan dengan acara acara yang tak kalah menarik lainnya seperti; nasyid; pop singer; tari persembahan;  tari kombinasi; drama; kabaret; choir dan angklung toel. GSD diketuai oleh: Titah anastiti 4B, Intan anfa 4C, Luthfi shafa 3 intensif B. Diakhir acara bapak wakil pengasuh memberikan penilaian dengan hasil keseluruhan mendapatkan nilai A.

“ Hujan itu barakah, dan hujan malam ini merupakan berkah dari allah untuk kesuksesan acara ini. Kalian sudah berusaha maksimal dan malam ini terbukti dengan penampilan yang spektakuler” ucap bapak wakil pengasuh setelah memberi penilaian. Nasywa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles