Date:

Share:

Ujian Pelajaran Sore Ditandai Dengan Tibanya Musim Hujan

Related Articles

Gontor 2- Setelah beberapa pekan sebelumnya para santri Gontor 2 mengikuti ulangan umum atau yang lebih dikenal dengan Ikhtibar Aam, kali ini mereka menghadapi ujian pelajaran sore. Selama 1 pekan terhitung mulai hari Jum’at (21/11/2014) hingga hari Rabu (26/11/2014) mereka akan menghadapi 2 macam ujian, yaitu ujian lisan dan ujian tulis. Ujian tersebut ditandai dengan tibanya musim hujan, mengingat beberapa bulan terakhir Ponorogo berada pada musim kemarau.

Sambil Menunggu Giliran, Para Santri Belajar di Depan Ruang Ujian
Sambil Menunggu Giliran, Para Santri Belajar di Depan Ruang Ujian

Ujian lisan tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at (21/11/2014) saja, dan diikuti oleh siswa baru dari kelas 1 dan 1 intensif sebagai awal pengalaman mereka menghadapi ujian lisan dan siswa kelas 5 guna melihat kematangan mereka sebelum menjadi siswa akhir KMI. Materi yang diujikan adalah Bacaan Qur’an, tajwid, hafalan Juz Amma, Ibadah Qouliyah dan Amaliyah. Adapun untuk ujian tulis diikuti oleh seluruh santri kelas 1-4 KMI selama 5 hari, yaitu hari Sabtu (22/11/2014) hingga Rabu (26/11/2014). Dan untuk siswa kelas 5, diadakan ujian bahasa pada malam hari di akhir ujian.

Panitia Ujian Pelajaran Sore yang diketuai oleh Ust. Relly Susanto dan Ust. Ashraf mempersiapkan segala kebutuhan selama ujian dengan baik, seperti menempelkan beberapa kata-kata motivasi belajar di tempat-tempat strategis. Sebagaimana yang telah disampaikan Ust. H. Muhammad Hudaya, Lc. M.Ag bahwa pelajaran sore adalah bagian dari ujian dari pelajaran pagi.  Maka seluruh santri dan guru harus melaksanakannya dengan sungguh-sungguh.

Musim hujan yang baru saja tiba tentunya membawa berkah. Namun di sisi lain, kesehatan para santri juga haruslah lebih dijaga. Semoga Allah SWT selalu memberi kemudahan dalam belajar dan kesehatan bagi seluruh keluarga besar Pondok Modern Darussalam Gontor.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles