Date:

Share:

K.H Hasan Abdullah Sahal resmi membuka Muharram Cup.

Related Articles

DARUSSALAM-Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) K.H Hasan abdullah Sahal resmi membuka muharram Cp di Gontor Kampus 2, Madusari.

Muharram Cup ini akan menjadi salah satu ajang menarik dalam perlombaan guru-guru KMI antar kampus didalam Jawa.

“Hari ini, seluruh peserta Muharram cup dari kampus Gontor Putra yang berada di dalam Jawa telah hadir ditempat diselenggarakannya Muharram Cup (Gontor 2, Madusari)”.

Divisi Olahrasa yang terdiri dari perlombaan-perlombaan di bidang seni.

Panitia Penyelenggara mengatakan persiapan untuk digelarnya kegiatan ini telah dilakukan sejak satu bulan yang lalu.

“Termasuk cepat sekali,” ujar ketua panitia Deni Kusumo.

Deni Kusumo mengungkapkan, ini adalah pertama kalinya Kampus 2 menjadi tuan rumah untuk Muharrom Cup.

Ia juga mempersilahkan apabila Kampus 2 ini digunakan untuk ajang-ajang perlombaan lainnya dalam rangka rentetan satu abad Gontor.

Lomba Futsal, salah satu cabang olahraga yang paling ramai disaksikan oleh para supporter.

“Jadi saat ini infrastruktur Gontor 2 telah berkembang pesat untuk menuju sat abad, jadi apabila ada ajang-ajang perlombaan untuk rentetan satu abad Gontor Inshaallah kami siap,” Kata Deni Kusumo.

Acara resmi pembukaan ajang muharram cup ini turut dimeriahkan oleh Muharrik Mania dan juga Supporter dari Gontor Kampus 2 dan kampus 6, yang membuat suasana semakin meriah dan para peserta lomba menjadi semakin bersemangat.

Staff Hubungan Masyarakat PMDG

Related Articles:

Muharram Cup Warnai Peringatan Tahun Baru Hijriah

Menyambut Indahnya Tahun Baru Islam di Bulan Muharram

Kesemarakan Gebyar Muharram Dewan Mahasiswi 1443 H

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Popular Articles